PRESS RELEASE : Seminar FI Yamaha Jatim Melibatkan 600 Siswa Siswi SMK

Seminar FI yamaha jatim

.

Sebuah notifikasi penanda sebuah surat elektronik masuk di aplikasi email di perangkat android milik penulis. Setelah terbuka,ternyata dari sebuah akun yang mengatasnamakan academyyamahasby Dan ternyata juga,email ini di kirimkan kepada beberapa rekan blogger di Jawa Timur.

Oke..berniat baik untuk bekerja sama,maka dengan senang hai penulis membagikan informasi yang di sampaikan melalui surat elektronik tersebut ubtuk rekan – rekan sobat bikers yang kebetulan membaca blog sederhana ini.  Berikut isi surat elektroniknya :

Ada acara test ride juga ,ternyata   :-)
Ada acara test ride juga ,ternyata 🙂

Surabaya – Kembali lagi, kali ini pabrikan berlambangkan garputala telah  memberikan kepeduliannya kepada Negeri, dimana kali ini sosialisasi untuk teknologi fuel injection Yamaha bukan hanya ditanamkan pada teknisi bengkel resmi Yamaha saja, melainkan untuk siswa siswi SMK juga diikut sertakan dalam pemahaman mengenai teknologi Fuel Injection Yamaha.

Tepat hari Selasa, 25 februari 2014 bertempat di SMK Senopati – Sidoarjo acara yang juga tergolong program dari CSR Yamaha kali ini berlangsung dengan meriah, dimana antusiasme dari para siwa siswi yang ada terlihat sangat besar sekali, dari beberapa deretan seminar yang dilakukan oleh Yamaha Jatim (PT.STSJ) di SMK sebulumnya, kali ini acara FI Seminar yang bertempat di SMK Senopati-Sidoarjo kali ini telah disambut dengan peserta yang membeludak, dengan peserta kurang lebih 600 siswa siswi.

Selain melakukan sosialisasi teknologi injeksi, sales promotion dan testride berhadiah dengan beberapa permainan yang mengasah otak para siswa siswi juga ikut serta dalam memeriahkan acara seminar tersebut.

Di tahun 2014 ini acara yang bertajuk SMK Seminar Fuel Injection Yamaha kali ini sudah berjalan yang ke 3 kalinya, dimana sebelum melakukan seminar di SMK senopati, acara sudah dilakukan di beberapa SMK yang ada di Jatim, diantaranya diSMK AL-Amal Surabaya dan SMKN 2 Bangkalan-Madura. Dari jadwal yang ada, Yamaha akan terus melakukan road show di beberapa SMK yang ada di Jawa Timur yang pastinya untuk memberikan pengetahuannya mengenai teknologi Fuel Injection kepada para calon penerus bangsa ini.

Maju terus…dan semangat untuk cerdaskan penerus bangsa – Yamaha Geber semangatmu & SMK Bisa..!!!

Demikian isi emailnya,semoga bisa berguna.

Advertisements

Comment with your Facebook account

Baca Juga :  Honda Megapro Ini Makin Ganteng Setelah Tangkinya Bocor..

Author: Mas Sayur

12 thoughts on “PRESS RELEASE : Seminar FI Yamaha Jatim Melibatkan 600 Siswa Siswi SMK

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.