Touring Wisata ke Monumen Tugu Mac Arthur di Bukit Iar Sentani,Apa Itu Tugu Mac Arthur..??

 

Inilah Monumen Tugu Mac Arthur di bukit Ifar Sentani Jayapura Papua.

Monumen ini berada di Komplek Resimen Induk Kodam XVII Cendrawasih.

Perjalanan ke tempat ini adalah masih dalam rangka Touring Wisata dan kegiatan PHMJ Papua memperingati hari pahlawan yang artikelnya sudah di publikasi beberapa hari yang lalu.

Lalu apa itu Monumen Tugu Mac Arthur.

Dengan bahasa yang gampang,Mas Sayur bisa menjelaskan jika ini merupakan monumen pengingat jika di tempat ini pernah di gunakan sebagai Markas pertahanan sebuah angkatan Perang besar yang di Pimpin oleh seorang Jenderal Besar bernama Douglas Mac Arthur.

Siapa Jenderal Mac Arthur..??

Dia adalah Komandan Tertinggi Angkatan Bersenjata Amerika Serikat di Timur jauh dan Komandan Tertinggi Tentara Sekutu di Pasifik.

Selengkapnya tentang Jenderal Mac Arthur,baca DI SINI.

Mengapa dia membuat pertahanan di Jayapura ..?
Untuk melindungi Australia dari Agresi Militer Jepang pada waktu itu.

Penjelasan tentang monumen ini secara singkat tertulis di monumen itu sendiri dalam dua bahasa. Chek it out..

image

klik gambar untuk memperbesar.

Untuk melengkapi informasi tentang tempat ini,ada sebuah ruangan di sisi tepi lokasi ini yang di namakan RUANG INFORMASI.

Baca Juga :  Honda ADV150 Ada Warna Baru,Harga 37 jutaan.

image

Di dalam RUANG INFORMASI tersebut terdapat beberapa oto dan deskripsi tentang sejarah tugu Mac Arthur ini.

Sayang sekali,penjelasan yang detail tentang tugu ini hantya tertulis dalam kertas fotokopian dengan tulisan berukuran kecil,yang membuat Mas sayur kesulitan mengambil gambarnya.

Tapi tenang saja,bro…
Bukan blogger namanya kalu nggak berteman dengan mbah gugel..
😉
:mrgreen:

Referensi dari mbah gugel yang isinya sama persis dengan deskripsi sejarah tugu Mac Arthur yang terdapat di ruang inbformasi di atas adalah sebagai berikut :

1.Pada tanggal 7 Desember 1941 Jepang memulai perang Pasifik dengan menyerang Pearl Harbour di Hawai. Kurang dari delapan jam kemudian Jepang membom Clarc Field, utara Manila. Tiga hari kemudian Mac Arthurmenyatakan Manila sebagai kota terbuka dan pindah ke Corregidor. Selama dua minggu kemudian di bawah tekanan berat tentara Jepang, pasukan Amerika di Filipina ditarik ke Bataan dan mereka meneruskan perlawanan terhadap Jepang selama tiga bulan. Pada bulan Maret 1942 Presiden Franklin Rooseveltmemerintahkan Mac Arthur dan keluarganya menuju ke MelbourneMac Arthur membuat pernyataan …” I shall return.”

Baca Juga :  Menyeberang ke Negara Tetangga,Papua New Guenea ( bagian 2 - habis )

2.Tugas utama adalah melindungi Australia. Untuk memutuskan jalur laut Australia ke Amerika Serikat, Jepang berusaha mengurungPort Moresby lewat pantai selatan Irian. Setelah Jepang gagal mencapai sasarannya itu lewat laut, mereka dihentikan di darat pada bulan September 1942 oleh pasukan Australia di bawah perintah Mac Arthur. Sekutu kemudian mengambil alih pertahanan dan memulai suatu operasi militer yang panjang dan sulit untuk mengusir keluar Jepang dari Irian.

3.Pada bulan Februari 1943 Sekutu menang kendali atas Irian bagian tenggara dan mengeliminasi ancaman jalur laut. KemenanganMac Arthur terhadap Jepang di Irian adalah suatu langkah pertama dalam suatu operasi militer yang membawa pasukannya menuju ke arah barat Filipina. Sepanjang operasi ini unit-unit angkatan laut Pasific yang dipimpin olehAdm William Holsey ditempatkan di bawah komando strategis Mac Arthur. Setelah membebaskan kepulauan Solomon, pasukanMac Arthur menyerbu memasuki kepulauanAdmiralty dan menetralisir basis pertahanan Jepang di Rabaul pada tahun 1944. Mereka kemudian bergerak di sepanjang pantai utara Irian dan akhirnya membuat pertahanan di Jayapura.

Baca Juga :  Riding Minggu Pagi Menuju Pantai Holtekam Muara Tami Jayapura Papua

Untuk melengkapi deskripsi tentang sejarah tugu Mac Arthur ini,berikut Mas sayur lampirkan beberapa jepretan foto-foto di ruang informasi tersebut dengan kamera ponsel seadanya..

image

image

image

image

image

image

image

Demikian sedikit cerita tentang Monumen tugu Mac Arthur di Jayapura.

Hanya sekelumit tulisan sependek pengetahuan penulis yang bisa jadi kurang lengkap dan bisa jadi juga kurang tepat..
Mohon koreksinya bagi sobat pembaca yang lebih mengetahui.

Salam dari Jayapura
The Dream Land.

image

Advertisements

Comment with your Facebook account

Author: Mas Sayur

18 thoughts on “Touring Wisata ke Monumen Tugu Mac Arthur di Bukit Iar Sentani,Apa Itu Tugu Mac Arthur..??

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.