Site icon Zona Motor [dot] net

Rantai lah yang Sering di Sepelekan

Iklan

Part yang ini sangatlah vital,se gahar apapun tenaga mesin motor kita, jika tanpa rantai..  sampeyan  bayangkan sendiri     😀    . Rantai yang kendor atau kering pun akan berpengaruh besar terhadap kenyamanan dan keamanan kita dalam berkendara. Faktanya..,kita sering melupakannya *pengalaman pribadi lho..   Walaupun tahu dan mengerti pentingnya rantai dan bahayanya jika putus tiba tiba,terkadang karena kesibukan,dan terbatasnya waktu akhirnya kita menyepelekannya,malas melumasi atau kadang baru di stel ulang jika sudah benar benar kendor dan terasa tidak nyaman…   Ya   nggak…? hayo ngaku      😀      .Apalagi setelah melibas hujan,pelumas rantai akan hilang dan otomatis rantai akan menjadi kepanasan alias overheat jika tidak segera di lumasi lagi.

Jika memang rantai sudah tua dan harus segera di ganti,segera lah di ganti ..jangan dipotong… memotong rantai adalah kelakuan saya jaman alay dulu…maklum ..,faktor ekonomi     😀    .Mengganti rantai dengan merk yang di rekomendasikan Pabrikan merupakan langkah terbaik.,satu paket dengan sproket depan dan belakang,dengan tujuan kenyamanan akan kita dapatkan setelah menggantinya,karena mengganti salah satunya saja adalah bukan langkah yang bijak,tetap saja nggak akan nyaman dan aman…  istilah radikalnya… PERCUMA…

Umur rantaipun akan sangat terpengaruh oleh pola kita berkendara,cara kita memainkan gas/bukaan throtle  ( suka melakukan akselerasi yang tiba tiba ),beban muatan motor yang berlebihan, medan yang di lalui banyak terdapat tanjakan/turunan,.  Akan tetapi yang terpenting adalah ketelatenan kita memperhatikan dan merawat rantai itu sendiri,caranya…?  anda sudah tahu pastinya…  gampang saja..,rantai jangan sampai kering dan jangan terlalu kendor. Ingat… 30% keselamatan anda ada di rantai yang kecil dan terlihat sepele ini..   Semoga berguna…

Advertisements
Exit mobile version