Site icon Zona Motor [dot] net

Mesin Motor Injeksi Nggak Perlu Pemanasan..,Benarkah..?

Iklan

 

Wah..Sepertinya koq melanggar pakem yang selama ini melekat di masyarakat kita,ya..?  Tunggu dulu..ini BUKAN OPINI Mas Sayur.., akan tetapi hal ini tersirat dari sebuah artikel di media online nasional besar tanah air,yang ‘katanya’ sich demi mengejar efisiensi bahan bakar   😯   Berikut kutipannya  :

Memanaskan mesin sudah jadi ritual. Tapi kebanyakan sepeda motor berteknologi injeksi sudah bisa dinaiki secara instan setelah dinyalakan. Jika Anda yakin performa sepeda motor tidak turun, maka langsung tancap lebih baik. Itu lebih cepat dalam memanaskan mesin ketimbang membuang bahan bakar saat dipanaskan dalam kondisi diam.

Sebagai seorang biker,tentunya kita sudah nggak asing lagi dengan istilah ‘memanasi mesin.Dan hal itu sudah menjadi ritual wajib ketika kita hendak mengendarai motor kita. Sebagaimana kita pahami bersama,’memanasi mesin motor,tujuannya adalah menciptakan SUHU YANG OPTIMAL BAGI MESIN dan memberi kesempatan BAGI PELUMAS AGAR NAIK DAN MERATA di bagian mesin yang lain. Hal ini lebih kepada menjaga mesin daripada sekedar mengejar efisiensi bahan akar  IMHO. *TOLONG DI KOREKSI JIKA SALAH..

Jika diibaratkan manusia,ketika kita akan melakukan suatu aktifitas,pastilah ada yang namanya warming up, coba bayangkan..,jika anda baru bangun tidur lantas di suruh lari kencang..,APA YANG AKAN TERJADI..??

Lalu tentang tata cara memanasi mesin yang baik,rasanya teman-teman sudah lebih tahu dari Mas sayur, Tidak perlu terlalu lama,tak perlu di mainkan gasnya karena akan mengganggu tetangga dan juga membuat part mesin cepat aus dan waktu yang optimal untuk pemanasan mesin adalah 2-3 menit SAJA.. CUKUP.

Kembali ke tema..,Jika memang kutipan di atas benar,berarti Mas Sayur sudah benar-benar ketinggalan informasi kemajuan tekhnologi,dong   😳   Mungkin teman-teman yang ahli mesin bisa menjelaskannya..?

Advertisements
Exit mobile version