Site icon Zona Motor [dot] net

Kisah Sedih di Hari Minggu…

Iklan

Ceritanya sebenarnya tidak di hari minggu,cuma karena artikelnya publish di hari minggu,jadi…anggap saja “sedih” nya di hari minggu  

.

Bukan cerita besar dan memang tak perlu di besar-besarkan.. Hanya cerita tentang ban bocor yang di alami seorang teman. Siapapun orangnya,setiap pengendara motor ketika menemui kejadian semacam ini pasti akan bersedih. Apalagi ketika bocornya pas waktu pagi sekali,belum ada tukang tambal,di tengah bukit lagi,belum lagi pas hari libur,di mana bengkel tambal ban sebagian ada yang libur. Padahal bagi seorang penjual sayur keliling seperti model di atas,di tuntut harus datang pagi ke tempat pelanggannya untuk mengantarkan sayur dan sembako yang di butuhkan para pelanggannya.

Dan seperti biasa,sudah menjadi tradisi dari sesama teman seperjuangan,solidaritas tampak begitu besar di sini. satu teman yang mengalami bocor di pagi hari,maka akan ada sekitar 10 sampai 15 teman yang lain yang membantu,membantu menurunkan barangnya,mencarikan tukang ban dst. Dan kejadian tersebut sering mengundang keheranan masyarakat sekitar,mereka bilang,”rukun sekali mas mas sayur ini, cuma satu saja yang kesusahan ,tapi yang berhenti dan parkir sampai puluhan”

.

Ya..memang itulah kenyataannya,karena mereka semua merasa senasib seperjuangan dan merasa MASIH SAUDARA. Aroma persaingan sama sekali tak ada ketika ada kejadian semacam ini,mereka rela datang terlambat demi membantu saudaranya. Terasa sangat kontras ketika mereka sudah berjualan dan salah satu ada yang merasa lahan jualannya ” di masuki”  ,maka aroma ketegangan akan mulai nampak dan bisa berlanjut ke perselisihan..

LUCU SEKALI….      😉

Artikel Serupa :

Cerita Tentang Solidaritas

Butuh Keikhlasan untuk Sebuah Solidaritas

Ban bocor itu “sesuatu”,kah..?

Weekend sambil Bekerja

Sorry boss,Saya Bukan Pembalap

Advertisements
Exit mobile version