Lho…koq bisa…?
Tentu saja bisa…,soalnya setelah tangki bensin orisinilnya bocor,pemiliknya nggak mau “menambal” nya dengan las,tapi di anti dengan tangki Honda Tiger 😀
Berikut penampakannya :
Ha ha hay…lumayan,to…?
Sempat ngobrol sebentar dengan pemiliknya sambil sarapan di warung saat Mas Sayur istirahat,sarapan sambil ngopi siang tadi,14/11/2013, si pemilik mengaku repot amat jika harus menambal di tukang las.
Solusi cepat dia tempuh denganmendatangi Astra Honda Motor Jayapura,untuk menanyakan tangki Honda Tiger,dan kebetulan barangnya ada.
Setelah di cek,teryata harganya “hanya” 700 rb +ongkos pasang dan sedikit modifikasi di bagian rangka di atas mesin untuk dudukan tangki Tiger,biar presisi.
Mungkin kalau di Jakarta harganya nggak akan sampai segitu.
Btw… seandainya teman pembaca mengalami hal seperti itu,(tangki bocor) pilih mana …di las atau di ganti baru…??