Site icon Zona Motor [dot] net

Tentang Yamaha Byson Injeksi dan Motor Sport Murah Yamaha Pesaing Honda Verza

Iklan

YamahaBysonSampai saat ini,jajaran motor sport yamaha yang masih menggunakan sistem pengkabutan bahan bakar karburator adalah Yamaha Byson.

Motor sport 150 cc yang awalnya di datangkan dari India ini memang di rancang untuk berhadapan dengan Honda new Megapro yang awalnya juga berasal dari negeri sari,India.

Saat ini,Honda telah meng injeksikan New Megapro,maka kemungkinan besar,tak lama lagi Yamaha Juga akan meng injeksikan Yamaha Byson, seperti yang di ungkapkan Executive Vice President Yamaha Indonesia, Dyonisius Beti ,dalam wawancaranya dengan Vivanews.

Tidak tahun ini. Karena jika dikeluarkan semua terlalu banyak nanti model sport. Kita masih ada R15, R25, dan V-Ixion yang akan kita kejar tahun ini,” kata Dyon di Jakarta, Kamis 20 Februari 2014.

Jika seandainya ini yang di masukin,semoga ada  revisi  diarea “mukanya”   😉

Lalu,apa kaitannya dengan motor sport murah Yamaha yang di rancang sebagai pesaing Honda Verza..?

Sederhana saja ,mas broo… tapi  ini hanya opini pribadi,jadi tolong di koreksi jika salah. Kemungkinan paling logis adalah menggunakan mesin Yamaha Byson yang sudah di injeksikan sebagai mesin motor sport lawan Honda Verza tersebut   😉

Masih menurut Pak Dyon,

“Kami sedang berpikir mengembangkan motor yang cocok sebagai entry level di segmen sport,”

Tapi untuk penggemar teknologi mungkin kedepannya mesin 150 dengan teknologi FI. Namun harga yang tetap harus mendasar dan sekarang sedang dikembangkan, poinnya seperti itu,” tambahnya

Jadi jika hal itu di lakukan, (memakai mesin byson injeksi untuk sport entry levelnya) , maka secara otomatis akan memangkas biayariset mesin baru,juga memberikeuntungan bagi pemakai dengan adanya common part mesinnya.

Ini hanyalah sebuah pemikiran sederhana penulis,bagaimana menurut sobat bikers..??

Advertisements
Exit mobile version