Site icon Zona Motor [dot] net

Shock Absorber Bocor itu Nyata…dan Kini Menghampiriku :-(

Iklan

shock bocor honda b 150Honda Cb 150 R Streetfire… Ada yang bilang motor ini lahir prematur,dan mempunyai banyak “cobaan” di awal kelahirannya. dan kenyataannya memang….      ya…begitulah   😉

Gambar di atas adalah kondisi shock absorber depan milik Honda Cb 150 milik penulis,belum satu bulan penulis memakainya sebagai sarana bekerja,motor yang di STNK nya terdaftar di Samsat pada bulan Agustus 2013 lalu itu,yang saat ini berumur 9 bulan ternyata sil tabung shock nya sudah “kalah” duluan   🙁

Ada kemungkinan bocornya sil ini sudah sejak sebelum motor ini berada di penulis   ** penulis membelinya dari tangan pertama yang kemungkinan besar juga mengetahui hal ini,namun diam diam saja   🙁

Yo wis lah…  #aku_rapopo   😉

Di sini Mas Sayur sebagai pemilik bukan bermaksud meminta klaim atau apa lah   ***karena tentu akan ribet dan tak sebanding dengan harganya.

Yang Mas sayur sesalkan adalah,sebegitu saja,kah kualitas part yang di sematkan untuk motor yang di klaim sebagai motor turunan motor balap..??

Rivalitas memang kejam..   **kata Lek IWB   😉

Demi mengejar harga minimal bisa jadi ada bagian part yang kualitasnya di abaikan   IMHO

Yo wis lah…semoga tulisan ini bisa menjadi pelengkap tulisan-tulisan di dunia maya yang sudah ada tentang kekurangan motor ini. Yang jelas,PR Mas sayur besok adalah ke bengkel membeli sil tabung shock dan menggantinya   🙂

Advertisements
Exit mobile version