Site icon Zona Motor [dot] net

Undercowl All Honda New CBR150,Bisakah di Aplikasikan Pada All New Honda CB150 Streetfire ? [ Request Pembaca ]

Iklan

image

Kehadiran All New Honda CBR150R yang mengusung desain benar-benar baru dan “menyimpang” dari desain klan honda CBR kubikasi kecil pendahulunya,tak pelak membuat sebagian biker ngeces,ngowoh dan ngiler-ngiler,kecuali para efbeye akut.
😉

Bukan hanya desain keseluruhan,tetapi desain sebagian dari bodi All New Honda CBR150R telah ini menginspirasi seorang biker yang ingin mengaplikasikan undercowl milik All New Honda CBR150R ini pada CB150 Streetfire miliknya.

Tentu saja rasa penasaran itu ada,bisa kah undercowl milik All New CBR150R itu di aplikasikan pada New CB150 Streetfire ?

Mungkin di dorong keinginannya yang menggebu,biker tersebut yang kebetulan adalah pemerhati dan pembaca blog otomotif roda dua di Indonesia,temasuk blog sederhana ini,mengirimkan email pada Mas Sayur dan menanyakan perihal yang di maksud dalam uraian di atas.

Berikut screenshoot email nya

Hehehe…aya aya wae…
😉

Okelah kalau begitu...
😉

Berhubung Mas Sayur waktu mendapat email tersebut belum ada jadwal dolan ke dealer dan belum tentu mendapati unit All New CBR150R untuk “di teliti”, maka Mas Sayur ambil jalan pintas dengan menanyakan pada seseorang yang jelas berkompeten dan mengerti tentang hal tersebut di atas,beliau kebetulan adalah seorang blogger juga yang mengelola blog www.warungbiker.com

Mas Sayur menghubungi beliau ini melalui pesan pribadi pada aplikasi whats app.
Dan jawabannya adalah sebagai berikut..

Sebuah hal yang menggembirakan bahwa Undercowl All New Honda CBR150R bisa di aplikasikan pada New CB150 Streetfire..
Dengan syarat…,harus membuat dudukan alias pangkon ( dalam bahasa Jawa ) atau bahasa gawul nya adalah bracket.

Coba perhatikan gambar berikut ini.

Pada gambar jelas terlihat jika undercowl honda new cbr150r ini terikat pada fairing utama.
Memang undercowl ini terpisah dan bisa si lepas,jadi jika ingin mengaplikasikannya pada Honda New CB150 ,harus membuat dudukan baru agar bisa terpasang.

Dan ada informasi tambahan..
Undercowl ini terbagi menjadi dua bilah kanan dan kiri.
Dan harganya pun berbeda antara sisi kanan dan kiri.

Dan menurut salah seorang teman di jajaran Divisi Spare part Astra Motor Papua yang Mas Sayur tanya tentang hal tersebut saat buka puasa bersama dalam rangkaian kegiatan track day kemarin, beliau menyatakan katalog harga part untuk All New CBR150R belum ada.
🙂
Demikian tulisan singkat ini semoga bisa membantu.

Advertisements
Exit mobile version