Kehadiran 2 varian Yamaha All New Vixion ini benar-benar merupakan sebuah kejutan bagi para pecintanya.
Sungguh di luar dugaan ketika Yamaha akhirnya melahirkan All New Yamaha Vixion dengan 2 Varian yang di bedakan pada sekror mesin.
Sedangkan dari sisi desain bodi,tak ada perbedaan sama sekali antara All New Vixion Standart dan All New Vixion R.(hanya beda painting dan desain grafis saja).
Akan tetapi,jika di teliti secara detail dari lampiran spesifikasi yang beredar,maka akan di dapatkan 14 item perbedaan antara Yamaha All New Vixion Standart dan All New Vixion R.
Apa saja ?
Langsung saja kita tengok perbedaannya,seperti yang sudah di rangkum oleh Mas DaniBlog.
- Vixion R Lebih ringan sekilo.(131Kg vs 132Kg)
- Vixion R Ban belakang lebih gambot.(120/70 vs 130/70)
- Vixion R power n torq lebih gede.(12,2kW @8.500 rpm, 14,5 Nm@7.500 rpm VS 14,2 kW @10.000 rpm, 14,7 Nm@8.500 rpm)
- Vixion R mempunyai CR alias rasio kompresi mesin lebih gede.(10,4:1 vs 11,6:1)
- Vixion R kubikasi lebih gede.(149,8cc vs 155,1cc)
- Vixion R mempunyai jarak antar sumbu roda ( wheelbase) yang lebih panjang.(1295mm vs 1320mm)
- Vixion R Length of Overall lebih pendek.(1955mm vs 1950mm)
- Vixion R tanki lebih kecil 1L.(12L vs 11L)
- Vixion R Velg dan cakram depan desain baru.
- Vixion R knalpot mirip R15.
- Vixion R footstep depan mirip R15.
- Vixion R memakai arm banana.
- Vixion R tidak ada kickstarter.
- Vixion R Under Cowling naik keatas.
Dan ternyata,dari kolom Komentar ada tambahan lagi,yakni pada All New Vixion R tak ada lobang tempat gembok di standar tengah.
Naah…dengan begitu banyaknya perbedaan ini,kemungkinan harga keduanya akan terpaut lumayan jauh.
Walaupun pihak Yamaha sendiri masih bungkam soal harga keduanya,tapi yang jelas,harga All New Vixion R semahal-mahalnya tidak akan sampai menyentuh harga All New R15 yang artinya harganya tidak akan sampai menyentuh harga 34,5 juta…tapi tetap di atas harga kompetitor yakni New CB150 Streetfire .
Bisa jadi di kisaran 32 jutaan,lah…(opini pribadi).