Belum pulihnya rider tim Suzuki Ecstar Alex Rins setelah mengalami cedera patah pergelangan tangan kiri saat crash pada FP3 GP Austin mengharuskan tim Suzuki Ecstar mencari pembalap pengganti guna mendampingi Andrea Ianone,mengumpulkan poin bagi tim dan mengumpulkan data untuk riset pengembangan motor.
Pada GP Jerez yang lalu,posisi Rins di gantikan oleh Takuya Tsuda yang merupakan pembalap Suzuki untuk Superbike di Jepang.
Dan untuk pagelaran MotoGP di Le Mana Perancis, posisi Rins akan di gantikan oleh pembalap kawakan Sylvain Guintoli nama yang tak asing lagi bagi penggemar MotoGP era 2002-2007.
Saat ini Sylvain Guintoli berlaga pada kejuaraan British Superbike Championship (BSB) bersama tim Bennetts Suzuki.
Guintoli sendiri sudah bergabung dengan tim Suzuki Ecstar sejak tes pasca race Jerez pada hari Selasa,09/05/2017 untuk beradaptasi dengan Suzuki GSX-RR.
Sekilas tentang Sylvain Guintoli,lelaki kelahiran Montelimar Perancis ,24 Juni 1982 itu memulai karirnya pada tahun 2002 dengan membalap di kelas 250 cc bersama tim privateer, lalu naik kelas di kelas primer (MotoGP) pada tahun 2007.