Site icon Zona Motor [dot] net

Yamaha Segarkan Tampilan Yamaha Mio M3 125 Dengan Warna Baru.

Iklan
Mio M3 125 Awesome White.

Mendekati penghujung 2017,Yamaha Indonesia merilis Yamaha Mio M3 dengan warna baru yang atraktif.

Ada 3 warna baru Yamaha Mio M3 125 dengan desain grafis baru yang atraktif yang telah dipublikasikan di website resmi Yamaha Indonesia,yakni Awesome White,Atractive Red dan Amazing Black.

Mio M3 125 Amazing Black
Mio M3 125 Atractive Red

 

Skuter matic 125 cc yang sudah dilengkapi dengan fitur smart stand side switch ini membuat pengendara tak akan lupa untuk menaikkan standar samping agar mesin motor bisa dihidupkan,sekaligus mesin motor akan mati secara otomatis saat pengendara berhenti dan parkir dengan menurunkan standar samping walaupun kunci kontak tak dimatikan.

Selain itu,Yamaha Mio M3 125 juga memiliki bagasi yang luas,yakni 10 liter.

Fitur unggulan lain dari Yamaha Mio M3 125 adalah Multifunction Key.

Kunci kontak Yamaha Mio M3 125 memiliki beberapa fungsi.Selain untuk menghidupkan dan mematikan mesin,kunci kontak yang lubangnya memiliki pengaman berupa penutup yang pengoperasiannya menggunakan maghnet yang terpasang di pangkal anak kuncinya ini juga bisa digunakan untuk membuka jok.

Disektor mesin,Yamaha Mio M3 125 dibekali mesin 125 cc dengan tenaga maksimum 7 kw /8000 rpm.

Berikut spesifikasi lengkap Yamaha Mio M3 125.

 

Mesin
Tipe mesin Air cooled 4-stroke, SOHC
Susunan silinder Single cylinder
Diameter X Langkah 52,4 x 57,9 mm
Perbandingan kompresi 9,5 : 1
Volume silinder 125 cc
Daya maksimum 7 kW / 8000 rpm
Torsi maksimum 9.6 Nm / 5500 rpm
Sistem starter Electric & kick starter
Sistem pelumasan Wet sump
Kapasitas oli mesin Total = 0,84 L ; Berkala = 0,80 L
Dimensi
P X L X T 1870mm X 685mm X 1035mm
Jarak sumbu roda 1260mm
Jarak terendah ke tanah 135mm
Tinggi tempat duduk 750mm
Berat isi 94 kg
Kapasitas tangki bensin 4,2 L
Rangka
Tipe rangka Underbone
Kelistrikan
Sistem pengapian TCI

 

Advertisements
Exit mobile version