Site icon Zona Motor [dot] net

Marquez Blak – Blakan Soal Rahasianya Bisa Asapi Dovi di Tikungan Terakhir Sebelum Finish.

Iklan

ZonaMotor.NET – Serunya MotoGP Seri Thailand yang memang baru pertama kali dilaksanakan di sirkuit Chang, negeri Gajah Putih ini memang membuat para pembalap MotoGP belum terlalu mengenal karakter sirkuit ini. Akan tetapi, pertunjukan apik ditunjukkan oleh para pembalap top yang berada di barisan depan, Rosai yang sempat memimpin balapan selama beberapa lap, pada akhirnya tak mampu mempertahankan posisi dan harus mengakui keunggulan Ducati dan Honda terutama di trek lurus.

Bahkan pada akhirnya, Rossi harus mengakui keunggulan rekan setimnya, Maverick Vinales yang mampu mengakhiri balapan di Podium 3.

Keseruan MotoGP Buriram Thailand 2018 ini adalah ketika memasuki lap terakhir dimana pertarungan antara Andrea Dovizioso dan Marc Marquez menjadi sangat menarik.

Dovi yang secara keseluruhan lebih menguasai balapan dan berada di atas angin dibandingkan Marquez, pada akhirnya harus menerima kenyataan menjadi yang ke-2 setelah Marquez “menikung” nya dengan manis di tikungan terakhir menjelang finish.

Apa kata Marquez tentang hal itu ?

Sejujurnya, Marquez mengaku tidak terlalu percaya diri memasuki lap terakhir dan berhadapan dengan Dovizioso, mengingat Marquez pernah punya pengalaman pahit dengan Dovizioso, yakni saat race di Motegi 2017, Dovi “menikung” Marquez di tikungan akhir menjelang finish dan Dovi keluar sebagai juara. Akan tetapi, pada Race di Thailand kali ini, Marquez berhasil mengasapi Dovizioso ditikungan terakhir karena mereka berdua bertukar peran, Dovi memakai gaya Marquez dan Marquez memakai gaya Dovi seperti saat di Motegi 2017.

“Sejujurnya, saya tidak terlalu percaya diri untuk memasuki lap terakhir,karena saya punya pengalaman (pernah kalah/ kehilangan) dengan dia di masa lalu. Tapi kali ini, kami bertukar peransaya menggunakan gaya Dovi dan Dovi menggunakan gaya Marquez  !! —Dan itu berhasil menyalipnya di tikungan” demikian penuturan Marc Marquez disalin dari laman resmi Repsol Honda.

 

 

Dengan kemenangan di Thailand ini, Marquez makin kokoh dipuncak Klasemen Sementara dengan koleksi 271 poin, sedangkan Dovizioso bercokol di posisi 2 klasemen dengan selisih poin sangat jauh, koleksi poin Dovi adalah 194.

Sementara itu, Valentino Rossi menduduki posisi 3 klasemen dengan koleksi poin 172.

 

Credit : MotoGP.com & motogp.hondaracingcorporation.com

 

 

Advertisements
Exit mobile version