Site icon Zona Motor [dot] net

Review : Mencoba (lagi) Honda Injector Cleaner.

Iklan

ZonaMotor.NET – Sobat pembaca dimanapun anda berada, sekedar berceeber lagi bahwasanya AHM memiliki sebuah produk khusus untuk sepeda motor injeksinya,yakni Honda Injector Cleaner yang diluncurkan sekitar Februari 2018 yang lalu.

Dan Alhamdulillah….Mas Sayur sudah pernah mencoba Honda Injector cleaner di mesin Paijan si pikulan sayur, yakni setelah momen service yang memanfaatkan layanan Honda Care dari Astra Motor Papua, keesokan harinya Mas Sayur menjajal produk Honda Injector Cleaner tersebut. (Saat itu odometer si Paijan ada di angka 32 ribu Kilometer)

Kesan Memanfaatkan Layanan HONDA CARE Astra Motor Papua.

Bagaimana kesan yang didapat setelah  menggunakan Honda Injector Cleaner ?

Sebelumnya, perlu dipahami dulu ya ,mas bro….. perbedaan antara Injector Cleaner dan carbon cleaner.

Poin perbedaannya adalah :

  • Carbon cleaner mempunyai fungsi membersihkan kerak karbon di ruang bakar. Penggambaran gampangnya adalah carbon cleaner membantu membersihkan kerak di kepala piston dan sekitarnya melalui proses pembakaran.
  • Injector Cleaner berfungsi untuk membersihkan perangkat pembakaran,dalam hal ini adalah membersihkan kotoran karbon yang ada pada injektor terutama lubang-lubang pada injektor (nozzle) yang berfungsi menyemprotkan kabut bahan bakar ke ruang bakar. Dari sini jelas, Injector Cleaner berfungsi menjaga kebersihan lubang nozzle bahan bakar sepeda motor injeksi agar tak tersumbat oleh kotoran, karena jika sampai salah satu lubang tersebut tersumbat, maka bisa mempengaruhi performa dari mesin motor injeksi tersebut.

Dari uraian di atas, rasanya cukup jelas bahwa Injector Cleaner lebih bersifat Preventif dibandingkan Carbon Cleaner yang bersifat Kuratif ( jika di pantai dari kacamata dunia kesehatan).

Lalu apa yang Mas Sayur rasakan pada Honda New CB150 setelah menggunakan Honda Injector Cleaner ?

Jujur saja, Mas Sayur tak merasakan perubahan berarti, seperti tak ada bedanya dengan tanpa menggunakan Injector Cleaner. Apakah karena Mas Sayur yang tidak peka ? Atau karena hal lain berikut analisanya …

Kembali kepada fungsi dasar dari Injector cleaner itu sendiri. Bahwa Injector Cleaner berfungsi menjaga sekaligus membersihkan lubang-lubang injektor dari kotoran karbon yang mungkin ada dan menempel, maka ketika satu unit motor yang masih terbilang baru dan kemungkinan kecil terdapat kotoran pada injektornya, maka akan wajar jika tidak terjadi peningkatan performa dari mesin motor tersebut.

Akan tetapi, penggunaan injector ckeacle secara berkala sesuai dengan jangka waktu yang di anjurkan plus selalu berusaha menjaga kebersihan tangki bahan bakar ,akan menjaga  kebersihan injektor sepeda motor injeksi yang otomatis memperpanjang usia kenyamanan performa maksimal dari mesin motor injeksi itu sendiri.

Jadi seperti itulah analisa pribadi dari Mas Sayur mengenai review setelah memakai Honda Injector cleaner dan terkesan biasa saja (tak ada peningkatan performa).

Namun dengan fakta seperti itu, bukan berarti Mas Sayur akan meninggalkan produk ini. Sebagai produk yang bersifat preventif , Mas Sayur akan kembali menggunakannya untuk si Paijan yang saat ini sudah mencapai kilometer 41 ribuan, sekitar 9 ribu kilometer setelah pemakaian Honda Injector Cleaner yang pertama.

Sebagai penutup, Mas Sayur sampaikan tata cara penggunaan Honda Injector Cleaner :

1 botol Honda Injector Cleaner yang volumenya 160 ml akan efektif dan memperoleh hasil maksimal ketika dicampurkan dengan 5 liter bahan bakar. Dan anjuran dari produsen terkait interval penggunaannya adalah , Gunakan secara teratur setiap 8000 kilometer untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Belinya dimana ?

Ya di AHASS lah, bro….. Masak di tukang sayur….  (nyesek sering dapat telpon dari pembaca yang mengira Mas Sayur adalah Showroom sepeda motor atau penjual part modifikasi 😊). Di bengkel umum nampaknya belum ada produk ini.

Namun dari pantauan terakhir, produk ini juga sudah bisa dibeli di Toko Online macam BL,Tokped, Lazada dan bahkan Shopee.

 

 

 

Advertisements
Exit mobile version