Site icon Zona Motor [dot] net

Harga BBM Produksi PT.Pertamina Turun Harga,Cek Detailnya.

Iklan

ZonaMotor.NET – Akhirnya….,di awal tahun 2020 setelah didahului oleh perusahaan minyak asing yang menjual “bensin eceran” di negeri ini, PT.Pertamina juga ikut menyesuaikan harga Bahan Bakar Minyak hasil produksi perusahaan minyak pelat merah tersebut.

Pengumuman dalam situs resmi PT.Pertamina menyebutkan, jenis bahan bakar minyak yang mengalami penyesuaian harga adalah jenis Pertamax, Pertamax Turbo, Pertamina Dex dan Dexlite.

Penyesuaian harga ini dilakukan sebagai langkah kongkrit dari PT.Pertamina dalam mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM 187K/10/MEM/2019 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum atau Stasiun Pengisian Bahan Bakar Nelayan.

Selanjutnya, harga baru ini akan berlaku sejak tanggal 5 Januari 2020 pukul 00.00 Waktu setempat.

Seperti sebelumnya,harga baru yang berlaku di beberapa daerah bisa berbeda-beda karena dipengaruhi oleh perbedaan besaran Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB) di masing-masing daerah.

Berikut adalah penyesuaian harga untuk wilayah Jakarta :

  • Pertamax mengalami penyesuaian dari harga semula Rp 9.850 menjadi Rp 9.200 per liter.

  • Pertamina Dex mengalami penyesuaian dari harga semula Rp 11.700 menjadi Rp 10.200 per liter.

  • Dexlite mengalami penyesuaian dari harga semula Rp 10.200 menjadi Rp 9.500 per liter.

  • Pertamax Turbo mengalami penyesuaian dari harga semula Rp 11.200 menjadi Rp 9.900 per liter.

Untuk daftar harga semua jenis BBM produksi PT.Pertamina di seluruh Indonesia, silahkan masuk DI SINI.

Advertisements
Exit mobile version