Seperti di kabar kan indianautosblog,Yamaha MT03/MT320 akan segera memulai debutnya di India sebagai salah satu tujuan pasar,pada India Auto Expo 2016.
Seperti judul di atas,ini tak lebih adalah Versi 300 cc dari Yamaha MT25 yang di produksi Yamaha Indonesia .
Soal Penamaan memang masih belum fix,karena jika di sebut Yamaha MT03 ,maka asumsinya adalah model motor Naked Sport Yamaha berkubikasi 660 cc seperti gambar berikut.
Yamaha MT-03
Entahlah nantinya mau di namakan apa versi 300 cc dari Yamaha MT25 tersebut.
Nampaknya tak ada perbedaan desain dengan Yamaha MT25 .
Soal spesifikasi mesin,mungkin akan sama dengan YZF R3, yaitu mesin dua silinder 321 cc yang mampu mengembangkan daya output 42 PS dan torsi puncak 29,6 Nm.
Mesin dipadukan dengan transmisi manual enam percepatan.
Di kabarkan Yamaha India akan mengimpor secara utuh MT-03 dari Indonesia.