Site icon Zona Motor [dot] net

Membandingkan Suzuki Satria FU dan New Honda Sonic 150,Desain Memang Soal Selera

Iklan

image

Kehadiran motor ber genre Ayam Jago dari Honda pada 5 Agustus 2015 silam, yang lalu di kenal dengan nama New Honda 150,secara otomatis merupakan tantangan terbuka pada varian motor se jenis dari Pabrikan kompetitor yang selama ini hanya bermain sendirian di segmen ini.
Siapa lagi kalau bukan Suzuki Satria FU 150.

Mau tidak mau,komparasi antar kedua motor ini jelas akan terjadi di kalangan konsumen.

Sebelum kita bicara lebih jauh,ada baiknya kita bercerita dulu tentang sejarah motor ber genre ayam jago di Indonesia,kita persempit saja pada Suzuki Satria FU dan Honda Sonic,karena sebenarnya di masa lalu pernah ada juga varian motor ayago di Indonesia.

Mari kita simak  Sejarah Ringkas Honda Sonic 150R Vs Suzuki Satria F 150 seperti yang di tulis di laman web Carmudi Indonesia berikut ini.

Dominasi Suzuki di kelas underbone atau biasa disebut ayago (ayam jago) lewat Suzuki Satria F 150 tidak bisa dipungkiri lagi. Motor ini kemudian menjadi salah satu sepeda motor favorit bagi kawula muda.
Lebih dari 10 tahun sejak peretama kali di luncurkann pada 2004 silam,Suzuki Satria FU hanya bermain sendiri tanpa kompetitor di segmen ini,walaupun ada Kawasaki Athlete yang berusaha bermain di kelas yang sama,namun itu bukanlah perlawanan yang berarti , mengimgat Kawasaki Athlete memiliki kubikasi di bawah Satria FU.

Tak heran,para kawula muda yang begitu begitu terpesona dengan Suzuki Satria FU lalu menganggap jika Satria FU adalah pioneer alias pelopor motor ber genre ayam jago di Indonesia.

Dan ketika New Honda Sonic 150 lahir,ada beberapa yang mengatakan Jika Sonic adalah “tiruan” dari Suzuki Satria FU,padahal dalam sejarah motor ayago di tanah air,pabrikan Honda juga pernah memiliki motor ber genre ayago yang mengaspal di tahun 2000-an,yaitu
Honda Sonic125 generasi lama yang di impor secara CBU dari Thailand.

Selain itu,Honda juga mempunyai ayago 125 cc ber mesin 2 langkah alias 2 tak yang tak kalah gahar performanya,yaitu Honda Nova Dash 125.

Dan di Periode yang hampir bersamaan,dari Suzuki lahirlah motor Ayago dari negeri gajah putih Thailand, Yaitu Suzuki Rider 125 ber mesin 4 tak, dan Suzuki RK Cool bermesin 125 cc 2 tak.

Ke dua motor ayago Suzuki ini juga masuk ke Indonesia melalui jalur CBU dan populasinya tak sebanyak Honda Sonic waktu itu.

Pada perkembangannya,walaupun Suzuki Rider 125 hadir dengan tekhnologi lebih maju [ DOHC]dari Honda Sonic 150 lawas yang masih SOHC,namun ternyata prestasi penjualannya tidaklah memuaskan Suzuki.
Lalu di hadirkan lah Suzuki Riders 150 dari Thailand secara utuh dan di banderol di atas 25 juta dan di beri nama Indonesia Suzuki Satria FU 150.

Suzuki Satria FU 150 CBU bertahan cukup lama hingga akhirnya Suzuki Indonesia melokalkan nya pada tahun 2007,yang kenyataanya jarang mendapatkan up grade desain hanya minor change hingga seperti SATRIA FU 150 yang kita lihat sekarang ini.

Sekarang, mari kita bandingkan…

Dari sisi desain.

Dengan mengamati perbedaan desain bodi pada gambar di atas,dan sesuai judul artilel,setiap orang akan berbeda dalam menilai, di karenakan selera setiap orang tidaklah sama.

Jadi,soal desain kembali ke pribadi anda masing masing,mana yang lebih pas di hati,dan mana yang lebih pas di dompet.
   😉

Dari sisi performa mesin..

Mari kita perhatikan tabel komparasi spesifikasi Suzuki Satria FU dan New Honda Sonic 150 yang di pinjam dari pertamax7.com berikut ini.

Poinnya ada di Power dan Torsi.

Suzuki satria F unggul 0,27 HP ketimbang honda Sonic 150R .

Honda Sonic 150R unggul 1,1 Nm di rpm yang sama ketimbang suzuki satria F

Kesimpulannya :
Suzuki Satria FU menang di topspeed dan Honda Sonic 150 menang di akselerasi alias tarikan awal.

Bagi yang masih penasaran dengan spesifikasi Honda Sonic,berikut lampiran spesifikasi komplit Honda Sonic 150

Naah…demikian saja…
Silahkan anda pilih yang mana,sesuaikan dengan selera,kebutuhan dan isi kantong anda tentunya.

Semoga bermanfaat.

Advertisements
Exit mobile version