Kelahiran Suzuki Satria 150 FI adalah Selangkah Menuju GSX150R

Suzuki Satria FU 150 FI telah resmi di rilis pada 16 Februari 2016 yang lalu,dua hari pasca perilisan All New Honda CBR150R MY 2016 di tempat yang sama yakni di Sirkuit Sentul,Bogor.

Perilisan Suzuki Satria FU 150 FI ini sendiri gaung nya tak terlalu bergema,bisa di maklumi hal ini di sebabkan karena sebelumnya terlalu banyak kebocoran tentang desain,spesifikasi dan harga Suzuki Satria FU150 FI ini,bahkan puncaknya,beberapa hari menjelang rilis,Suzuki Satria FU150 FI di laporkan sudah ada di tangan konsumen,yang artinya,ada dealer yang sudah menjual Suzuki Satria FU150 FI sebelum launching resmi.

Jadi tentu saja,hal-hal tersebut di atas yang menyebabkan gaung dari perilisan Suzuki Satria FU150 FI ini tak begitu menggema.

Lalu bagaimana ceritanya koq bisa tulisan ini mengambil judul seperti di atas..??

Gambar hanya ilustrasi..

Realistis saja,motor sport fairing 150 cc dari Suzuki di Indonesia saat ini,belum ada.

Lupakan Suzuki Gixer 150 nya India..
Biker tanah air maunya adalah GSX150R atau FXR Reborn..

Sudah sejak beberapa tahun terakhir ini,para petinggi Suzuki Indonesia selalu memberikan harapan kepada para konsumen setianya jika tak lama lagi harapan mereka akan hadirnya motor sport fairing 150 cc dari Suzuki akan segera hadir.
Namun nyatanya,sampai detik ini,harapan tersebut hanyalah harapan ( maaf) palsu belaka.

Menyusul hadirnya Suzuki Satria FU150 FI yang secara spesifikasi mesin tercatat begitu superior di atas semua kompetitor yang ada saat ini di Indonesia,Mas Sayur punya pemikiran pribadi jika saat inilah saatnya “membuatkan sarung” untuk Satria FU150 FI yang artinya membuat motor sport batangan dengan rangka dan mesin dari Suzuki Satria FU150 FI ini.

 

Dan rupanya,saat membaca portal berita otomotif tanah air,Mas Sayur menemukan sebuah tulisan yang menyatakan jika petinggi Suzuki Indonesia,pasca peluncuran Suzuki Satria FU150 FI ini menyatakan jika mereka sedang menyiapkan Sport Fairing dan Naked bermesin Satria FU150 FI.

Ah…itu kan berita lama,mas…
Dari dulu beritanya juga seperti itu…
😉

Sabar,bro…sabar…
Kita Husnudzon saja… semoga saja kali ini nggak lagi php..

Kutipan beritanya adalah sebagai berikut

Sekarang ini (Satria F150) akan menjadibreakthrough. Breakthrough-nya itu mungkin yang namanya sport underbone ini, All New Satria yang nantinya kita cost efficient. Ini juga akan digunakan framenya untuk sport bike. Jadi nanti akan ada motor sport dengan frame yang sama (dengan Satria),” kata Soebronto Laras saat ditemui detikOto di Sirkuit Internasional Sentul, Selasa (16/2/2016).

Naah…itu artinya,mereka saat ini seperti serius menggarap pasar sport 150 cc.

Kita nantikan saja..,serius atau php [ lagi ]
🙂

Advertisements

Author: Mas Sayur

22 thoughts on “Kelahiran Suzuki Satria 150 FI adalah Selangkah Menuju GSX150R

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.