Jadi Juara Dunia WSSP300 , Inilah Karir Balap Aldi Satya Mahendra.

Spektakuler. Dan ini adalah pertama kalinya dalam sejarah balap motor dunia, Indonesia mempunyai pembalap yang menjadi juara dunia.

 

Adalah Aldi Satya Mahendra, pembalap  muda Indonesia asal Jogjakarta yang merupakan binaan Yamaha Racing Indonesia itu sukses menjadi juara dunia ajang balap WSSP300.

 

FYI , Aldi Satta Mahendra membalap di ajang WSSP300 alias ajang balap motor 300 cc produksi massal bersama Team BrCorse Yamaha di musim 2024.

Dan FYI lagi, Aldi Satya Mahendra adalah saudara kandung Pembalap muda Indonesia Galang Hendra Pratama. Udah pada tau kan ? 😊

Gemar Balap Motor Sejak Kecil.

Aldi sudah menggemari balap motor sejak kecil, bahkan mulai menjalani kompetisi pada usia 8 tahun.

 

Beranjak dewasa, Aldi pun berlaga di banyak kejuaraan seperti Motoprix, Yamaha Cup Race, dan Yamaha Sunday Race yang merupakan ajang-ajang balap motor tingkat nasional.

Menapak Ajang Balap Level Asia.

Pada 2019, Aldi mulai berlaga di ajang internasional, yakni Asia Road Racing Championship (ARRC) di kelas Underbone 150, di mana ia mengakhiri musim di peringkat 6.

 

Pada 2020 dan 2021, ARRC ditiadakan akibat pandemi Covid-19, tetapi Aldi naik ke kelas AP250 pada 2022 dan mengakhiri musim di peringkat 5.

Diundang VR46 Rider Academy.

Masih pada 2022, Aldi yang merupakan binaan Yamaha Racing Indonesia, diundang oleh Yamaha VR46 Master Camp di Tavullia, Italia, untuk menjalani kamp pelatihan dengan VR46 Riders Academy, yakni akademi balap milik Valentino Rossi.

 

Aldi pun mendapatkan peringkat terbaik dari lima rider yang diundang.

 

Mendapatkan Wild Card, Direkrut Menjadi Pembalap Penuh Hingga Juara Dunia Bersama BrCorse Yamaha Team.

Pada tahun yang sama, Aldi mulai mengecap kompetisi berlevel dunia dengan menjalani wildcard di WorldSSP300 Catalunya 2022 bersama Team BrCorse Yamaha.

 

Ia pun tampil cukup kompetitif. Dalam Race 1, ia finis di posisi 7, dan finis di posisi 8 dalam Race 2.

 

Hasil wildcard tersebut membantu Aldi mendapatkan kesempatan berlaga di ajang R3 bLU cRU Championship 2023.

Meraih 7 podium termasuk 5 kemenangan, Aldi secara spektakuler mengakhiri musim 2023 sebagai runner up di belakang Emiliano Ercolani.

 

Juga pada 2023, Aldi kembali mendapatkan wildcard dari Team BrCorse Yamaha untuk berlaga di WorldSSP300 Ceko.

 

Setelah sekadar finis ke-16 pada Race 1, ia menggebrak dengan merebut kemenangan di Race 2, mengikuti jejak sang kakak, yang juga pernah memenangi balapan WorldSSP300.

 

Prestasi ini membuat Team BrCorse Yamaha memutuskan menggaet Aldi secara penuh pada 2024. Aldi sekali lagi menunjukkan talentanya, tampil kompetitif dan konsisten bertarung di papan atas.

Pict : Yamaha Racing Indonesia.

Usai meraup 8 podium termasuk 1 kemenangan, Aldi menjadi juara dunia, mengalahkan Loris Veneman dan Inigo Iglesias Bravo.

 

Gelar juara itu didapat Aldi Satya usai finis keenam dalam balapan kedua atau race 2 Supersport300 seri Spanyol 2024 di Sirkuit Jerez, Minggu (20/10/2024).

Aldi Satya Mahendra mengunci gelar juara dunia  Supersport 300 2024 dengan total poin 222.

 

Aldi mengalahkan Loris veneman dari MTM Kawasaki dan Inigo Iglesias Bravo dari Fusport RT Motorsports.

 

Inilah Karir Balap Aldi Satya Mahendra , dikutip dari situs resmi Yamaha Racing Indonesia.

2024 WorldSBK – WorldSSP300

World Champion WorldSPP300 2024

Round 8, Spanish – Race 1, 3rd Podium

Round 7, Aragon – Race 2, 2nd Podium

Round 5, French – Race 2, 3rd Podium

Round 5, French – Race 1, 2nd Podium

Round 4, Chezh – Race 2, 3rd Podium

Round 3, Emilia-Romagna – Race 2, 1st Podium

Round 3, Emilia-Romagna – Race 1, 2nd Podium

Round 1, Catalunya – Race 1, 2nd Podium

 

2023 R3 bLU cRU European Championship

Round 5, Italy – Race 2, 1st Podium

Round 5, Italy – Race 1, 1st Podium

Round 4, UK – Race 2, 1st Podium

Round 3, Italy – Race 2, 1st Podium

Round 3, Italy – Race 1, 3rd Podium

 

2022 ARRC | AP250

Round 4, Malaysia – Race 1, 2nd Podium

Round 4, Malaysia – Race 2, 3rd Podium

Advertisements

Author: Mas Sayur