Kuliner [ Biker itu Suka Makan-Makan. ;-) ] Sambel Colo-Colo Warung Yu Bunder Dok 5 Jayapura

image

Ini adalah salah satu rumah makan yang setiap hari sebagian suplai sayur dan bumbu-bumbunya mengambil di Mas Sayur.
Lokasinya ada di sebuah wilayah bernama Dok 5 tepat di depan kampus Univrsitas Yayasan Pendidikan Islam ( UNIYAP ) Jayapura , di Jalan Raya Samratulangi Dok 5 Jayapura.
Petanya silahkan chek it out

image

Lokasi warung ada di tanda X warna merah.

Seperti rumah makan pada umumnya,warung ini menyediakan berbagai menu makanan yang familiar di masyarakat,dan karena ini “warung Jawa” maka menu makanannya kebanyakankhas Jawa,seperti,tahu bacem,sego kucing,bothok tempe dan lain-lain.

Pada kesempatan pagi ini,Mas Sayur yang memang belum arapan sejak pagi pengin makan makanan yang berbeda dan tidak ada di menu.
   😉
*neko-neko ae,mas..

Maka Mas Sayur pun segera bilang pada tukang masaknya yang asli Bangil Jawa Timur untuk di buatkan Sambel Colo-Colo.
Pernah dengar..??  Ini penampakannya.

Baca Juga :  Mesin Potong Rumput Bermesin Honda VTR 1000 F

image

Sambel ini terbuat dari cabe mentah yang di potong-potong,bawang merah mentah juga di rajang,tomat mengkal ( agak ijo tak terlalu mateng) juga di iris-iris lalu di campur dalam sebuah wadah dan di tuangkan kecap manis di tambah sedikit air jeruk nipis..
Wah..jiann,kemecer tenan,mas bro…
   😉
Bagi Mas Sayur pribadi yang memang Wong Ndeso,makanan seperti ini sudah sangat mewah dan memuaskan,di tambah lagi dengan tumis ikan teri.
Josszz..gandosss kotoss kotosss. , ngger..
   :mrgreen:
Kali ini Mas Sayur sarapan tak sendiri, di temani salah seorang punggawa Jember Vegetables Crew yang kebetulan mampir di warung ini untuk sarapan juga.

Baca Juga :  Civante, Sepeda Buatan Yamaha Yang Lebih Mahal dari YZF R15

image

Lahap benar si Samsul makannya,ya.  *kelaparan dia rupanya.
   😉

Oke,bro…
Bagi sobat pembaca yang tinggal di area Jayapura,mungkin menu di warung ini bisa di coba…
Jangan khawatir…nggak mahal koq…
Masih terjangkau bagi kantong Mahasiswa..
Dan kelebihan di sini adalah,semua self servis..
Nasi ambil sendiri,lauk pilih sendiri,minuman tinggal bilang..,setelah selesai tinggal bayar sesuai dengan yang anda makan..
Piye…  penak jamanku,to..?    Simpel saja,to…  
Monggo silahkan di nikmati…

Baca Juga :  ARRC 2019 Berakhir, Astra Honda Racing Team Raih Gelar Juara Tim,Juara Dua dan Juara Tiga Klasemen Pembalap.

image

Habis sarapan,Si Paimo di ajak muter lagi ngantar sayur ke tempat lain…

Selamat ber aktifitas..
Salam dari Jayapura,The Dream Land.

Advertisements

Comment with your Facebook account

Author: Mas Sayur

21 thoughts on “Kuliner [ Biker itu Suka Makan-Makan. ;-) ] Sambel Colo-Colo Warung Yu Bunder Dok 5 Jayapura

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.