Setelah pada pertengahan 2017 silam ada seorang bayi diberi nama dengan nama varian Mobil keluaran Mitsubishi,yakni Pajero Sport , kali ini di awal Maret 2018 kembali mencuat sebuah nama dari seorang bocah di Pekanbaru Riau yang namanya tak kalah unik,masih menggunakan nama varian mobil, namun kali ini adalah varian mobil keluaran Toyota,balita subur dan menggemaskan ini diberi nama “Toyota Fortuner Tangguh”.
Balita ini adalah Putra ketiga pasangan Cherry Indriyanto dan Selva Anggraeni dari Pekanbaru,Riau.
Nama balita ini mencuat ke permukaan setelah sang ayah Cherry Indrayanto meminta izin untuk bergabung dalam group facebook ID42NER – Toyota Fortuner Club of Indonesia.Kutipan kirimannya adalah sebagai berikut :
“Selamat siang admin saya minta izin di masukkan ke grup, memang saya tidak punya mobil toyota fortuner tapi putra kami namanya Toyota Fortuner Tangguh terima kasih min. mohon di bantu ya.”
Nama balita yang kini berusia 9 bulan itu pun langsung menjadi viral dan diketahui oleh pihak Toyota, yang pada akhirnya pihak Toyota ikut mengapresiasi atas pemberian nama balita dengan nama Varian mobil mereka.
Public Relation Manager of PT Toyota Astra Motor (TAM) Rouli Sijabat memberikan respon melalui akun facebooknya, berikut kutipannya
“Wahh turut berbahagia dan bangga kepada Pak Cherry Indryanto dan Ibu Selva Angraini yg memiliki putra dan dinamai dg makna yg baik “Toyota Fortuner Tangguh”, atas nama Toyota-Astra Motor (TAM) mengapresiasi nama salah satu model terbaik di pasar mobil SUV Indonesia dan juga andalan Export otomotif Indonesia di anugerahkan untuk putra tercinta, kami pun berharap dan mendoakan Toyota Fortuner Tangguh akan menjadi anak yg membanggakan kedua orangtuanya dan bangsa negara Indonesia. Salam hormat dari seluruh keluarga besar Toyota di Indonesia,”
Dikutip dari liputan6.com (13/032018), sebagai tindak lanjut dari apresiasinya terhadap orang tua balita tersebut, pihaknya juga berencana untuk mengunjungi keluarga dari bayi Fortuner di Pekanbaru.
“Kami ada 317 outlet resmi Toyota dari Sumatera sampai Papua. Tujuannya supaya makin dekat dengan masyarakat, nah termasuk yang di Pekanbaru, kami sudah koordinasi untuk menyampaikan penghargaan dan melakukan kunjungan dari Toyota.
nganu Kang pokoke nganu
https://bikerkampung86.wordpress.com/2018/03/14/yukzz-mengenal-lebih-dekat-carbon-fiber-dan-kevlar-atau-aramid/
Nggiih….
Karepem… 😂😂
dapat fortuner kah ??
https://dayakuda.com/2018/03/14/rekaan-suzuki-bandit-150-kerennya/
Hehehe…. semoga saja…