ZonaMotor.NET – Hallo…. Sobat pembaca semuanya ,apa kabar ? Semoga senantiasa sehat dan selalu dalam lindungan Allah Subhanallahu Wa Ta’ala. Jangan lupa jaga protokol kesehatan,ya…Pandemi belum berakhir,lho… 😊
Agak lama vakum tulisan di blog sederhana ini,kali ini Mas Sayur ingin berbagi ilmu yang baru saja Mas Sayur dapatkan tentang Honda PCX 160 yang telah berubah total dari versi sebelumnya (PCX 150) , dan telah direvisi sebuah part untuk membuat PCX 160 ini bebas gredek, sebuah penyakit yang menjangkiti Honda PCX 150 dan Vario 125/150 yang banyak dikeluhkan oleh para pemakainya.
Ini Mas Sayur dapatkan dari acara informasi Tekhnologi Honda PCX 160 yang digelar HC3 Astra Motor Papua secara daring dan kebetulan Mas Sayur diajak mengikutinya pada Sabtu , 27 Maret 2021 dengan pemateri Instruktur Mekanik Astra Motor Papua, Bapak Hardjito.
Yuuup…,nggak usah ditutup-tutupi lagi, keluhan akselerasi yang tersendat dan menimbulkan “sensasi” gredek – gredek adalah keluhan utama para pengguna PCX 150, keluhan ini hilang saat setelah dilakukan pembersihan area mangkok ganda,dan muncul lagi setelah beberapa bulan pemakaian. Begitu terus sampai lebaran kuda 🙊
Diterpa “Miring Visual” dan “Gredeg”, Honda PCX 150 Tetap Jadi Primadona.
Analisa logisnya adalah ,gejala tersebut disebabkan karena debu/kotoran yang masuk ke area mangkok kopling ganda dan menghambat kampas kopling ganda dan kopling ganda melekat secara maksimal saat part tersebut berputar untuk menggerakkan kendaraan.
Solusinya adalah membersihkan dan mencegah debu masuk ke area tersebut.
Awalnya , ada solusi membuat mangkok ganda custom yang mempunyai lubang lebih banyak dari lubang mangkok ganda asli bawaan PCX 150 yang hanya 6 lubang. Namun ternyata, itu tak bisa menyelesaikan masalah 100%.
Naaaah….info yang Mas Sayur dapatkan dari bedah teknologi tersebut diatas, PT.AHM telah melakukan perubahan mencengangkan pada part mangkok kampas ganda. Dugaan awal mangkok kampas ganda dengan banyak lubang bisa menghilangkan debu dari area tersebut, ternyata di jawab oleh AHM dengan menghadirkan mangkok kampas ganda dengan lubang lebih sedikit, hanya 2 lubang.
Analisanya sederhana tapi mengena. Dengan lubang hanya sedikit (2 saja) jelas akan meminimalisir debu dan kotoran yang masuk ke dalam area mangkok kampas ganda dibandingkan mangkok ganda yang memiliki lubang lebih banyak 😊 . (Debu dan kotoran dimaksud bisa berasal dari residu keausan V- Belt yang setiap mesin berbunyi selalu bergesekan dengan pully depan dan belakang yang dalam jangka waktu lama bisa menciptakan kotoran berupa debu halus). Ini bukan analisa Mas Sayur lho, ya… Hal ini diungkapkan langsung oleh Bapak Hardjito ( Instruktur Mekanik Astra Motor Papua) selaku narasumber dalam acara bedah teknologi Honda PCX 160 yang dipandu oleh HC3 Astra Motor Papua.
Apakah solusi ini akan berhasil ? Kita tunggu paling tidak 6 bulan ke depan, jika tak ada lagi keluhan gredek dari pemakai Honda PCX 160, artinya solusi ini berhasil, dan sebaliknya.