Kepindahan Marq Marquez dari Repsol Honda ke Gresini Racing memang menimbulkan berbagai perbincangan. Pasalnya, sebenarnya Marquez masih terikat kontrak 1 tahun lagi bersama Repsol Honda yang gajinya di Repsol Honda dikabarkan sangat fantastis.
Pencapaian Marquez di beberapa musim terakhir bersama Honda RC213V yang tak kunjung menghasilkan prestasi gemilang, ditambah dominasi Ducati di beberapa musim terakhir membuat Marquez memilih hengkang dari Honda ke Ducati. Namun karena tim pabrikan Ducati tak punya tempat untuk Marquez, maka tim Satelit Ducati ,Yani Gresini Racing lah tempat berlabuhnya Marquez untuk berjuang di musim 2024.
Ducati Sebut Gaji Marquez Nol.
Selanjutnya, setelah bergabung di Gresini Racing, dikabarkan bahwa Marquez tidak akan mendapatkan gaji dari Ducati. Bahkan Sporting Director Ducati Corse, Paolo Ciabatti menyatakan jika Marq Marquez gajinya Nol.
“Dari yang saya pahami, gajinya adalah nol. Saya memahami bahwa ia bakal balapan pada praktisnya dengan ‘free transfer’. Jadi, faktor ekonomi bukanlah hal yang memandunya ke arah pilihan ini,” pungkas Ciabatti lewat Moto.it pada Senin (23/10/2023).
Marquez Membantah.
Namun, lewat Crash.net di Buriram, Thailand, pada Kamis (26/10/2023), Marquez membantah dirinya bakal berkendara tanpa gaji di Gresini Racing. Ia juga menyebut bahwa dugaan gaji selangit yang ia terima dari HRC adalah gosip belaka.
Marquez menyatakan bahwa ia dan manajemennya tak pernah membeberkan kepada siapa pun soal gaji yang ia terima, baik saat masih membela Honda maupun saat ia membela Gresini musim depan.
“Itu tidak benar. Saya tak pernah [menjelaskan secara detail] soal aspek itu, karena seperti yang Anda tahu, tak seorang pun benar-benar tahu gaji saya yang sekarang di Honda. Tak seorang pun tahu,” ungkap Marquez.
“Saya mendengar banyak angka, tetapi tak ada yang tahu tepatnya. Namun, tahun depan, saya tetap bakal supersenang dengan apa yang saya punya,” pungkas pembalap berusia 30 tahun asal Spanyol ini.
Selain akan mengendarai motor lama, Marquez juga hanya mendapatkan kontrak semusim dari Gresini, tanpa ikatan langsung dari Ducati Corse. Kontrak ini berarti Gresini lah yang membayar gajinya, tanpa campur tangan Ducati Corse.
Sumber: Motoit/Crashnet