Astra Motor Papua Kolaborasi BAZNAS Provinsi Papua Adakan Kegiatan Sosial di Pondok Pesantren.

[Jayapura –ZonaMotor.NET] — Astra Motor Papua selaku Main Dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Papua kembali menggelar kegiatan sosial. Spesial pada bulan Ramadhan kali ini, Astra Motor berkolaborasi bersama bersama dengan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Papua untuk menjalankan program sosial di Pondok Pesantren Darussalam, Koya Barat.

 

 

Admin and Fin Manager Astra Motor Papua, Bagas Fensanarko menyatakan bahwa kegiatan kali ini berupa pemeriksaan refraksi mata gratis serta pembagian 110 buku Islamiyah bagi santri di Pondok Pesantren. Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kualitas kesehatan mata serta memperkuat literasi keagamaan bagi para santriwan dan santriwati.

 

Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Astra Motor Papua dalam mendukung sektor pendidikan dan kesehatan melalui kolaborasi untuk berbagai program sosial yang bermanfaat bagi masyarakat. Dengan adanya program ini, diharapkan para santri tidak hanya mendapatkan manfaat kesehatan tetapi juga memperoleh akses lebih luas terhadap ilmu pengetahuan keagamaan,” ungkap Bagas.

 

Pemeriksaan Kesehatan dan Pembagian Buku.

Pemeriksaan Mata Untuk Para Santri.

Sebanyak 100 santri mengikuti pemeriksaan mata yang dilakukan oleh tenaga medis profesional. Pemeriksaan ini penting untuk mendeteksi gangguan penglihatan sejak dini agar para santri dapat belajar dengan lebih nyaman dan optimal. Selain itu, sebanyak 110 buku Islamiyah diberikan kepada pondok pesantren sebagai bentuk dukungan terhadap pendidikan agama dan penguatan nilai-nilai moral di kalangan santri.

Buku-buku yang diberikan juga diharapkan dapat menjadi sumber bacaan yang bermanfaat bagi para santri dalam keseharian mereka. Mengingat aturan di pondok pesantren yang membatasi penggunaan gawai, adanya bahan bacaan ini bisa menjadi alternatif kegiatan yang lebih produktif dan mengisi waktu luang mereka dengan wawasan keislaman yang lebih mendalam.

 

Berdasarkan hasil survei bersama BAZNAS, banyak lembaga dan perusahaan yang setiap tahunnya menyumbangkan Al-Qur’an dalam jumlah besar, yang akhirnya hanya tersimpan tanpa banyak digunakan. Oleh karena itu, bantuan dalam bentuk buku bacaan Islamiyah ini menjadi langkah nyata untuk memberikan manfaat yang lebih sesuai dengan kebutuhan santri di pondok pesantren.

 

Kami tentunya berterima kasih kepada BAZNAS Provinsi Papua atar kolaborasinya dengan dalam kegiatan sosial kali ini. Saya berharap Astra Motor Papua dan BAZNAS Provinsi Papua kegiatan ini menjadi pemicu bertambahnya inisiatif kegiatan sosial bagi masyarakat terutama yang memberikan dampak positif bagi masyarakat luas,” tutup Bagas.

 

 

 

 

 

 

Advertisements

Author: Mas Sayur